Cara Praktis Menyimpan Daging Sapi Agar Tahan Lama dan Tidak Mudah Busuk

- 7 Juni 2024, 11:00 WIB
Cara Menyimpan Daging Kurban dengan Benar agar Tetap Segar dan Berkualitas
Cara Menyimpan Daging Kurban dengan Benar agar Tetap Segar dan Berkualitas /Muhammad Faiz/

KABAR SINGAPARNA - Menjaga kesegaran daging sapi adalah hal penting untuk memastikan kualitas dan rasa masakan. Hal ini bakal menentukan daging tersebut akan tahan lama atau tidak. Jangan sampai daging sapi atau kambing yang sudah kita simpan di mesin pendingin ternyata cepat busuk.

Disana mungkin ada kesalahan dalam proses awal penanganan daging tersebut. Oleh karena itu, harus dilakukan dengan teknik yang benar. Berikut beberapa tips untuk menyimpan daging sapi dengan benar:

Sebelumnya, pilih daging sapi segar dengan warna merah cerah, tekstur kenyal, dan tidak berbau busuk. Hindari daging berwarna pucat, berlendir, atau berbau tidak sedap.

Baca Juga: Tips Rahasia Agar Daging Kurban Tidak Berbahaya Bagi Tubuh, Simpan Informasi Ini Untuk Berjaga

Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir sebelum dan setelah memegang daging. Potong daging sesuai kebutuhan (opsional). Keringkan daging dengan handuk kertas untuk menghilangkan kelebihan air.

Jika Anda ingin, Anda bisa memotong daging sapi sesuai dengan kebutuhan sebelum disimpan. Hal ini akan memudahkan saat ingin diolah nanti. Keringkan daging sapi dengan handuk kertas untuk menghilangkan kelebihan air. Air dapat mempercepat pertumbuhan bakteri.

Cara Penyimpanan di Mesin Pendingin

Ilustrasi - Begini cara menyimpan daging kurban di dalam kulkas agar awet selama berbulan-bulan.
Ilustrasi - Begini cara menyimpan daging kurban di dalam kulkas agar awet selama berbulan-bulan. Pexels

Di Kulkas

Bungkus daging dengan rapat. Gunakan plastik wrap, wadah kedap udara, atau vacuum sealer untuk membungkus daging sapi dengan rapat. Hal ini untuk mencegah bakteri dan oksigen masuk ke dalam daging.

Simpan di rak paling bawah kulkas. Suhu di rak paling bawah kulkas biasanya lebih dingin dan stabil. Hindari menyimpan daging di dekat pintu kulkas karena sering dibuka tutup.

Atur suhu kulkas dimana suhu ideal untuk menyimpan daging sapi di kulkas adalah 4°C. Jangka waktu penyimpanan Daging sapi mentah dapat disimpan di kulkas selama 2-3 hari.

Di Freezer

Bungkus daging dengan rapat. Gunakan plastik wrap, wadah kedap udara, atau vacuum sealer untuk membungkus daging sapi dengan rapat. Pastikan tidak ada udara yang tersisa di dalam kemasan. Bekukan daging, dengan meletakkan daging sapi di dalam freezer sesegera mungkin setelah dibeli.

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah