Polisi Ungkap Penyebab Kematian Rafi Terkapar di Cikalong, Satu Tersangka Sudah Diringkus

- 5 Maret 2024, 18:37 WIB
Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya, AKP Ridwan Budiarta.
Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya, AKP Ridwan Budiarta. /Aris M Fitrian/

KABAR SINGAPARNA- Satreskrim Polres Tasikmalaya akhirnya berhasil mengungkap misteri kematian Rafi, warga Pugeran, Desa Sukamaju Kecamatan Bantarkalong yang ditemukan meninggal dunia di pinggir Jalan Raya Cikalong tepatnya di Kampung Mangkabaya, Desa Mandalajaya, pada Jumat 1 Maret 2024 lalu.

Kasat Reksirm Polres Tasikmalaya, AKP. Ridwan Budiarta menuturkan, paska melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), pihaknya sudah mengamankan salah seorang warga yang diduga kuat menjadi pelaku penganiayaan berat kepada Rafi.

“Penyelidikan sementara, Rafi ini menjadi korban penganiayaan berat. Kita masih dalami motif dan modusnya seperti apa,” jelas Ridwan.

Baca Juga: Geger Mayat Dipinggir Jalan Cikalong, Dugaan Sementara Polisi Korban Laka Lantas

Untuk melengkapi dan memperkuat penyidikan, lanjut Ridwan, pihaknya juga sudah melakukan otopsi terhadap jasad Rafi pada, Senin 4 Maret 2024 kemarin, di TPU tempat korban dimakamkan.

“Namun untuk hasilnya masih kita tunggu dari tim forensik, nanti diinformasikan kepada rekan media semuanya,” ujar Ridwan.

Pihak Polres Tasikmalaya akhirnya melakukan pembongkaran terhadap makam Rafi warga Pugeran, Desa Sukamaju Kecamatan Bantarkalong Kabupaten Tasikmalaya, yang jasadnya ditemukan terkapar di Jl. Raya Cikalong, di Kampung Mangkabaya, Desa Mandalajaya, Kabupaten Tasikmalaya, Jumat 1 Meret 2024 lalu.

Upaya ini dilakukan untuk memastikan kematian dari korban yang dinilai banyak kejanggalan. Kepolisian bersama Tim Dokter Forensik melakukan autopsi di Tempat Pemakaman Umum Kampung Pugeran, Desa Sukamaju Kecamatan Bantarkalong pada Senin 4 Maret 2024.

Selain melakukan autopsi pada jenazah korban, sebelumnya polisi juga menggelar Pra Rekomtruksi di lokasi temuan korban. Hal ini untuk mencari gambaran kesesuaian fakta dilapangan di lokasi tempat kejadian perkara.

Baca Juga: Wisata Pantai Sindangkerta, Pantai dengan Suana Teduh, Cocok untuk Acara Munggahan

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah