Berenang di Wisata Bukit Panyangrayan Sukaraja, Liburan Asik Munggahan Bersama Keluarga Tercinta

- 28 Februari 2024, 15:00 WIB
Kolam renang di Bukit Panyangrayan Sukaraja Tasikmalaya
Kolam renang di Bukit Panyangrayan Sukaraja Tasikmalaya /Aris Saputra/

KABAR SINGAPARNA- Wisata Bukit Panyangrayan merupakan salah satu tempat wisata di Sukaraja Tasikmalaya yang menarik untuk dikunjungi. Apalagi dalam mempersiapkan munggahan bersama keluarga tercinta.

Munggahan sendiri merupakan acara tradisi masyarakat Sunda sebelum memasuki datangnya bulan suci ramadhan. Kegiatannya bisa di isi liburan, berwisata hingga makan-makan di tempat tertentu.

Maka lokasi Bukit Panyangrayan ini sangat cocok sekali untuk dijadikan sebagai tempat tujuan rekreasi acara munggahan anda bersama keluarga atau rombongan.

Baca Juga: Menikmati Keindahan Dieng dari Wisata Alam Telaga Menjer, Telaga Alami Terluas di Dataran Tinggi

Wisata Bukit Panyangrayan yang berlokasi di Kampung Sadaukir, Desa Sukapura, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Pihak pengelola wisata sudah menyediakan berbagai macam fasilitas diantaranya area parkir dan toilet, kamar mandi, gazebo, kolam renang anak, tempat karoke, spot foto yang menarik dan warung jajanan dan minuman.

Akses menuju lokasi wisata cukup terjangkau dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Namun pengunjung dihimbau tetap berhati-hati karena luas jalan tidak terlalu lebar.

Sesampainya di lokasi wisata, Anda akan disuguhkan oleh pemandangan yang begitu indah perbukitan dan pepohonan yang hijau membuat suasana alam yang masih sangat asri.

Anda dapat melakukan beberapa aktivitas seperti berenang dikolam, berfoto-foto, atau hanya sekedar berjalan-jalan menikmati pemandangan alam yang sangat menakjubkan.

Bagi Anda yang gemar selfie atau berfoto-foto. Bukit Panyangrayan menyediakan berbagai spot foto yang sangat bagus menghasilkan foto yang Instagramable.

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah