Area Terminal Rancabakung Jadi Tempat Favorit Ngabuburit Warga Karangnunggal

- 16 Maret 2024, 20:33 WIB
Area terminal Rancabakung di Desa Karangmekar Kecamatan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya kini jadi tempat favorit warga untuk ngabuburit sambil berburu takjil.
Area terminal Rancabakung di Desa Karangmekar Kecamatan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya kini jadi tempat favorit warga untuk ngabuburit sambil berburu takjil. /Iwa Ahmad Sungkawa/

KABAR SINGAPARNA - Area terminal Rancabakung yang berlokasi di Desa Karangmekar Kecamatan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya kini jadi tempat favorit warga untuk ngabuburit sambil berburu takjil.

Dimana, area terminal Rancabakung selama bulan Ramadhan ini setiap harinya dipadati oleh para pedagang kuliner dan warga yang ngabuburit.

Ratusan warga Karangnunggal dan sekitar Tasikmalaya selatan (Tasela) lainnya tampak memadati lokasi tersebut. Mereka umumnya berburu kuliner atau jajanan untuk berbuka puasa, Sabtu 16 Maret 2024.

Baca Juga: Asik Ada Tempat Ngabuburit di Lapang Cigeureung Kota Tasikmalaya, Kulinernya Berjejer Murah Meriah

Beragam jajanan kuliner tersedia ada di area terminal Rancabakung seperti es kelapa muda, candil, bubur sumsum, minuman kekinian, goreng gorengan, cimol, usus kering, cilok, cakwe dan aneka makanan minuman lainnya.

Selain berburu takjil, sejumlah pengunjung lainnya nampak nongkrong dan bersilaturahmi dengan teman-teman yang kebetulan datang ketempat ini. Tidal terlewatkan mereka pun berswa poto rame-rame.

Delia (15) salah seorang pengunjung, mengatakan, jika dirinya datang ngabuburit ke Area terminal Rancabakung karena dapat memilih dan membeli makanan ataupun minuman dengan harga yang sangat terjangkau. Di lokasi ini pun dirinya bertemu dengan sejumlah teman-teman sekolahnya.

"Barusan saya ketemu dengan temen-teman sekolah, jadi rame-rame membeli makanan dan minuman buat takjil. Di sini segala ada dari jajanan kampung sampai jajanan kekinian. Harganya juga murah-murah cocok untuk jajan berbagai aneka makanan ataupun minuman," katanya.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Menu Masakan Untuk Berbuka Puasa, Lezat dan Simple Untuk Dibuat Sendiri

Tidak heran jika area terminal Rancabakung kini sudah menjadi tempat favorit ngabuburit setiap bulan Ramadhan. Selain dapat berburu makanan untuk takjil, warga juga lebih dapat suasana ngabuburitnya.***

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah