Tekan Penyebaran Kasus HIV/AIDS, KPA Kab Tasikmalaya Libatkan Para Komunitas dan Organisasi Kepemudaan

- 17 Desember 2023, 16:01 WIB
KPA Kabupaten Tasikmalaya merangkul para komunitas dan organisasi kepemudaan untuk bergerak dalam menekan kasus HIV/AIDS, Sabtu 16 Desember 2023.
KPA Kabupaten Tasikmalaya merangkul para komunitas dan organisasi kepemudaan untuk bergerak dalam menekan kasus HIV/AIDS, Sabtu 16 Desember 2023. /Aris M Fitrian/

KABAR SINGAPARNA-  Guna menekan angka kasus HIV/AIDS yang cukup tinggi di Kabupaten Tasikmalaya, Komisi Perlindungan Aids (KPA) Kabupaten Tasikmalaya mengajak para komunitas dan organisasi kepemudaan untuk bergerak bersama dalam menekan kasus tersebut.

Sebab dengan spirit kebersamaan tersebut, maka diharapkan angka kasus HIV/AIDS di Kabupaten Tasikmalaya bisa di tekan. Sampai saat ini saja, temuan kasus tersebut terdeteksi sudah mencapai 672 kasus.

Pelaksana Program KPA Kabupaten Tasikmalaya, Soni Syarif Hanani menuturkan, di Kabupaten Tasikmalaya kasus HIV/AIDS tercatat sebanyak 672 kasus. Dimana angka tersebut merupakan komulatif dari tahun 2004 sampai oktober 2023.

Baca Juga: Mengintip Keindahan Pantai Kasap Diatas Puncak, Sungguh Pemandangan Alam Raja Ampat-nya Pacitan

"Dari angka tersebut, Kecamatan Singaparna, Rajapolah dan Ciawi, menjadi penyumbang urutan kasus terbanyak HIV/AIDS di Kabupaten Tasikmalaya," jelas Soni, disela acara Brothers in Health for HIV AIDS Support yang digelar di Gedung PGRI Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (16/12/2023).

Maka dengan angka yang cukup tinggi ini, Soni meminta masyarakat untuk sadar akan kesehatan dan mau melakukan test kesehatan khusus HIV/AIDS. Dimana tes tersebut bisa dilakukan di seluruh puskesmas yang ada di Kabupaten Tasikmalaya.

Maka guna menekan kasus HIV/AIDS yang cukup tinggi ini, pihaknya merangkul para komunitas dan organisasi kepemudaan yang ada di Kabupaten Tasikmalaya, untuk bergerak bersama menekan kasus HIV/AIDS. Mereka seperti Karang Taruna, Komunitas Sepeda Motor, OKP hingga komunitas remaja yang peduli akan kasus HIV/AIDS.

Maka dalam moment peringatan Hari HIV/AIDS tahun 2023 ini juga, pihaknya mengusung tema bergerak bersama komunitas. Dimana para komunitas juga ikut bergerak mengajak masyarakat untuk mau melaksanakan test HIV/AIDS. Sehingga para penderita dapat di tracking dan segera ditangani.

Baca Juga: Pedro Dunia Terbalik Terpukau Indahnya Pedestrian Cihideung Kota Tasikmalaya Pada Malam Hari

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah