Sempat Tenggelam di Wisata Curug Cimedang Semalaman, Jasad Irfan Akhirnya Ditemukan

- 4 Maret 2024, 12:45 WIB
Jasad wisatawan yang tenggelam di Curug Cimedang Sariwangi Tasikmalaya ditemukan.
Jasad wisatawan yang tenggelam di Curug Cimedang Sariwangi Tasikmalaya ditemukan. /Dok Tagana Kab Tasikmalaya/

KABAR SINGAPARNA - Setelah melakukan upaya pencarian lebih dari 6 jam, jasad lelaki asal Bandung Barat yang tenggelam di Curug Cimedang Kecamatan Sariwangi Kabupaten Tasikmalaya, M Irfan (32) akhirnya ditemukan pada Senin dini hari 4 Maret 2024.

Diketahui, jika korban sebelumnya bersama 15 orang rekannya berenang di curug tersebut usai berziarah ke Pasir Karuhun, yang tidak jauh dari lokasi curug pada Minggu sore 3 Maret 2024. Namun nahas korban tenggelam di lokasi tersebut.

Pasca insiden tersebut, proses pencarian pun dilakukan oleh tim gabungan Tagana, Basarnas, TNI- Polri hingga masyarakat setempat semalaman. Hingga akhirnya jasad korban ditemukan menyembul ke permukaan pada Senin dini hari.

Baca Juga: Mandi Usai Berziarah di Wisata Alam Curug Cimedang Sariwangi, Seorang Wisatawan Asal Bandung Tenggelam

"Sebelum kejadian, korban beserta rombongan berjumlah 15 orang berziarah di Pasir karuhun. Sepulang ziarah, korban berkunjung ke Curug Cimedang dan dia berenang disana," jelas Ketua FK Tagana Tasikmalaya Jembar Adi Setia.

Irfan diduga terbawa pusaran arus curug tersebut hingga tenggelam kedalamnya. Korban tidak bisa menyelamatkan diri lantaran diduga tidak bisa berenang. Terlebih kawasan Curug Cimedang tengah diguyur hujan deras.

"Kami melakukan upaya pencarian dengan Tim SAR Gabungan, alhamdulillah korban ditemukan tapi memang nyawanya tidak tertolong," katanya.

Jasad Irfan sudah dibawa ke rumah duka untuk di kebumikan. Masyarakat pun kini diimbau untuk tetap waspada saat berkunjung ke tempat wisata. Sebab, cuaca ekstrem berpotensi terjadi.

Sebelumnya diberitakan, seorang peziarah yang tengah mandi di wisata alam Curug Cimedang yang berlokasi Kampung Malaganti Desa Sukaharja Kecamatan Sariwangi Tasikmalaya, tenggelam pada Minggu 13 Maret 2024.

Baca Juga: Legenda Cerita Rakyat di Balik Wisata Batu Hanoman Tasikmalaya, Wisata Estetik di Tengah Hutan Pinus

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah