Kupat Tahu Mangunreja, Nitmatnya Kuliner Legendaris Tiga Generasi

- 10 Juni 2023, 13:15 WIB
Kupat Tahu Mangunreja menjadi salah satu kuliner legendaris dari Tasikmalaya
Kupat Tahu Mangunreja menjadi salah satu kuliner legendaris dari Tasikmalaya /Aris M Fitrian/

KABAR SINGAPARNA - Salah satu makanan legendaris yang berada di Tasikmalaya yakni Kupat Tahu Mangunreja. Makanan ini sangat cocok dinikmati setiap saat, baik untuk sarapan, makan siang dan makan malam.

Meski kini banyak menjamur warung kupat tahu serupa yang membawa nama Mangunreja, namun perlu diketahui bila Kupat Tahu Mangunreja yang asli dan sudah ada sejak tahun 1955 yakni di Jl. Mangunreja KM 2, tepatnya Kampung Toblongan Kecamatan Mangunreja. Sekitar 500 meter ke arah Garut dari Mapolres Tasikmalaya.

Dilihat dari tekstrur dan penyajiannya, kupat tahu Mangunreja memiliki tekstur yang cukup padat. Untuk bumbunya kental dengan ciri khas bumbu bahan kacang tanah yang tidak ditumbuk secara halus. Sementara kupat tahu lain, biasanya tekstur kupat lembek dan bumbu kacang digiling halus.

Dari keterangan pengelola Kupat Tahu Mangunreja, Lala Nurlaela, menuturkan, jika Kupat Tahu Mangunreja ini telah dirintis oleh kakek buyutnya bernama Abah Usam dan Ochi pada tahun 1955. Awalnya mereka berjualan dengan cara dipikul berkeliling dari kampung ke kampung.

Lantas barulah pada generasi kedua dilanjutkan oleh anaknya, Mang Maman dan Ibu Tirah. Hingga pada saat ini usaha keluarga tersebut dipercayakan diurus oleh, Lala Nurlaela.

Akan tetapi meski sudah turun temurun, namun resep kupat tahu ini tetap terjaga dengan baik. Makanya tidak salah jika saat ini banyak yang penasaran dengan rasa kupat tahu Mangunreja.

Menanggapi banyaknya warung kupat yang mengatas namakan Mangunreja, Lala tidak merasa keberatan. Pasalnya para pelanggan dan penikmat kupat tahu Mangunreja rata-rata sudah mengenal rasa dan penyajian. Hingga bisa membedakan kupat tahu Mangunreja yang asli atau bukan.

Semula pihaknya pernah bermaksud untuk mematenkan nama Kupat Tahu Mangunreja. Akan tetapi hal itu lantas batal dilakukan dengan pertimbangan kemanusiaan.

Sebab diluar saja banyak pedagang kupat tahu yang menggantungkan kehidupan mereka dari nama Kupat Tahu Mangunreja. Ia pun hanya memasang spanduk bertuliskan Kupat Tahu Mangunreja Asli, guna memudahkan calon pelanggan baru. Soal rizkin, Lala berpandangan, tidak akan tertukar dan sudah digariskan oleh Alloh SWT. ***

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x