Hamparan Pasir Putih di Pantai Sayang Heulang, Wisata Memanjakan Mata di Garut Selatan

- 19 November 2023, 08:50 WIB
Pantai Sayang Heulang di Garut Selatan, menjadi lokasi asik beriwisata
Pantai Sayang Heulang di Garut Selatan, menjadi lokasi asik beriwisata /Instagram @pos_jabar/

KABAR SINGAPARNA- Wisata di Kabupaten Garut memang tidak ada habisnya. Sejumlah wisata unggulan mulai dari pegunungan, danau hingga pantai menjadi andalan pariwisata kota Dodol tersebut.

Salah satunya pantai Sayang Heulang yang berada di wilayah Garut Selatan. Selain menjadi wisata alam, Pantai Sayang Heulang juga termasuk dalam wisata budaya dan religi.

Lokasinya berada di Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut. Daya tarik dari pantai ini yakni pasir pantai yang putih, hamparan karang, sasak rawayan, bukit teletubbies, bukit karang, dan Makam Prabu Geusan Ulun.

Baca Juga: Menikmati Suasana Alam yang Asri, di Wisata Curug Putri Palutungan Kabupaten Kuningan

Berada tak jauh dari Pantai Santolo, pantai ini menawarkan suasana pantai yang asri dan aktivitas menarik. Karakteristik dari Pantai Sayang Heulang adalah pasirnya yang berwarna putih kecoklatan dengan dikelilingi oleh pepohonan di sepanjang pantainya, membuat tempat wisata di Garut satu ini sangat nyaman untuk bersantai.

Di pantai Sayang Heulang, pengunjung dapat berjalan-jalan menyusuri pantai, bermain voli pantai, sepak bola, snorkeling, sampai berkemah di pinggir pantai.

Pantai ini cukup menyenangkan untuk dijadikan tujuan menghabiskan waktu bersama teman ataupun keluarga. Sebab Pantai Sayang Heulang merupakan pantai berkarang yang bisa kita temukan di salah satu sisi pulau santolo.

Keunikan dari pantai sayang heulang ini adalah adanya bentang karang yang menjorok jauh ke laut di sepanjang garis pantai. Keindahan Pantai Sayang Heulang, pengunjung juga dapat mengabadikan momen dengan mengambil foto dengan latar yang cantik dan instagramable.

Baca Juga: Berkeliling Danau dengan Perahu Bebek, Hingga Menikmati Pemandangan Menakjubkan di Wisata Situ Bagendit Garut

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah