Terasering Panyaweuyan Majalengka, Lokasi Wisata Bikin Betah dan Memanjakan Mata

- 25 Desember 2023, 19:03 WIB
Terasering Panyaweuyan menyuguhkan hamparan pemandangan hijau di area perbukitan yang disusun secara berundak-undak dan tertata rapi.
Terasering Panyaweuyan menyuguhkan hamparan pemandangan hijau di area perbukitan yang disusun secara berundak-undak dan tertata rapi. /Intasgram @wonderful_location/

Terasering Panyaweuyanan mengandalkan keindahan alamnya yang cantik sebagai tujuan destinasi wisata. Tempat ini menjadi surganya para fotografer untuk mengabadikan pemandangan menakjubkan dari balik lensa kamera.

Baca Juga: Panorama Wisata Curug Panoongan Tasikmalaya, Banyak Spot Foto yang Indah Liburan Untuk Tahun Baru

Selain itu, ada banyak spot foto menarik dan instagrammable yang sayang kalau dilewatkan begitu saja tanpa mengabadikannya lewat kamera.

Untuk menuju lokasi, cukup menempuh perjalanan sekitar 40 menit dari pusat kota Majalengka. Rasa lelah di perjalanan terbayar dengan pemandangan cantik saat tiba di Terasering Panyaweuyan.

Bagi yang menyukai trekking, bisa mencoba menelusuri puncak Terasering Panyaweuyan. Harga tiket masuk untuk menuju spot puncak ini sangat murah, yakni Rp5.000 per orang.

Jalurnya pun tidak terjal, karena sudah terdapat anak tangga yang tersusun meliuk-liuk dan bersifat permanen dengan adanya pegangan yang kokoh.

Jika terlalu lelah menuju puncak, di sana terdapat warung yang bisa menjadi tempat persinggahan untuk sekadar menikmati udara bersih nan sejuk.

Dari puncak kawasan Terasering Panyaweuyan, kita juga dapat menikmati pemandangan cantik dari Lembah Panyaweuyan, Lawang Seketeng, dan Puncak Gunung Ciremai.***

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah