De Tani Water Park Sukabumi, Berwisata Sambil Mengenal Jenis Tanaman Hydroponik yang Beranekaragam

- 28 Desember 2023, 14:43 WIB
wisata De Tani Water Park terdapat wahana permainan air dengan berbagai wahana permainan air, diantaranya, seluncuran, ember raksasa yang bisa menumpahkan air dan mandi busa.
wisata De Tani Water Park terdapat wahana permainan air dengan berbagai wahana permainan air, diantaranya, seluncuran, ember raksasa yang bisa menumpahkan air dan mandi busa. /Instagram @detaniwaterpark/

KABAR SINGAPARNA - De Tani Waterpark merupakan salah satu tempat wisata yang berlokasi di Sukamekar, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Selain menyuguhkan panorama alam perbukitan dengan udara sejuk khas perbukitan, De Tani Water Park mengusung konsep wisata edukasi dengan suguhan area perkebunan yang berada di kaki pegunungan.

Di kawasan wisata De Tani Watter Park, pengunjung dapat menikmati beberapa wahana dalam satu kawasan diantarnya, tanaman hydroponik, labirin, area camping ground, spot foto, area Watter Park.

Baca Juga: Diguncang Dua Kali Gempa Bumi, Atap Kantor KUA Cipatujah Ambruk dan Rumah Warga Rusak

Sambil berwisata, anda juga bisa mengedukasi anak anda untuk mengenal dan belajar cara bercocok tanam. Berbagai jenis tanaman hydroponik dapat anda jumpai di wisata De Tani Watter Park, anda juga bisa membeli sayuran dengan cara memetik sendiri.

Untuk menambah keseruan liburan anda bersama keluarga, dikawasan wisata De Tani Water Park terdapat wahana permainan air dengan berbagai wahana permainan air, diantaranya, seluncuran, ember raksasa yang bisa menumpahkan air dan mandi busa.

Setelah puas berenang, anda bisa mengajak keluarga makan di resto & cafe yang ada di kawasan wisata ini, berbagai menu makanan dan minuman bisa anda coba dengan harga yang terjangkau.

Tak hanya itu, di kawasan wisata De Tani Watter Park juga anda bisa mencoba spot foto yang instagramable, dengan latar perkebunan dan perbukitan.

Baca Juga: MPC Pemuda Pancasila Kota Tasikmalaya Nyatakan Sikap Independen, Siap Jadi Garda Terdepan Sukseskan Pemilu

Harga tiket masuk kawasan wisata De Tani Watter Park untuk weekday Rp20.000 per orang, sedangkan untuk weekend Rp25.000 per orang.

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah