Manfaat Berendam di Air Panas Wisata Alam Guci Tegal, Selian Baik Untuk Kesehatan Juga Refreshing Pikiran

- 11 Januari 2024, 15:21 WIB
Pemandian Air Panas Guci
Pemandian Air Panas Guci /YouTube Daftar Wisata

KABAR SINGAPARNA- Guci Forest merupakan salah satu Objek wisata terbaru di Tegal dengan pesona alam, spot menarik dan fasilitas kece yang cocok untuk refreshing.

Objek wisata yang berlokasi di jalan raya Objek Wisata Guci, tepatnya di Desa Rembul, Kecamatan Bojong, Kabupaten Tegal ini menawarkan paket wisata alam yang lengkap dengan berbagai macam fasilitas yang menarik di dalamnya.

Jika berkunjung ke Guci Forest, kita juga bisa berenang dan menikmati sensasi mandi di kolam pemandian air hangat dengan view pepohonan pinus yang rindang ditambah udara sejuk khas pegunungan.

Baca Juga: Rute Menuju Wisata Guci Forest, Berendam dan Bermalam di Villa Eksotik Kawasan Hutan Pinus Tegal

Selain dikenal sebagai bumi perkemahan yang asri, ditempat ini kerap menawarkan panorama pemandangan yang indah, serta pemandian air panas yang nyaman langsung dari pegunungan.

Pemandian air panas yang hangat tersebut bersumber dari Gunung Selamet. Kita dapat merefresh tubuh dan pikiran dari banyaknya aktivitas keseharian. Ditempat ini, kalian juga dapat menikmati suasana indah yang tentunya sangat cocok buat swafoto.

Nah, berendam di air panas alami memiliki sejumlah manfaat kesehatan. Maka perlu diketahui, beberapa manfaat berendam air panas seperti halnya yang ditawarkan di Guci Forest, antara lain:

Relaksasi Otot:

Air panas dapat membantu melemaskan otot dan mengurangi ketegangan. Ini dapat membantu meredakan nyeri otot dan sendi.

Stimulasi Sirkulasi Darah:

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah