Intip! Keseruan Wisata di Situ Cipanten Majalengka, Beragam Aktivitas yang Bisa Dilakukan Wisatawan

- 31 Januari 2024, 11:00 WIB
Tempat wisata alam yang populer dan hits di Majalengka Situ Cipanten, ada danau hijau yang menjernihkan mata indah/Instagram @situcipanten_mjlk
Tempat wisata alam yang populer dan hits di Majalengka Situ Cipanten, ada danau hijau yang menjernihkan mata indah/Instagram @situcipanten_mjlk /

KABAR SINGAPARNA - Situ Cipanten merupakan salah satu destinasi wisata populer di Kabupaten Majalengka. Disana, masyarakat akan disuguhkan pemandangan danau buatan yang dikelilingi pepohonan serta udara sejuk khas dataran tinggi.

Situ Cipanten dibangun pada tahun 1970-an sebagai wadh pengairan sawah di empat kecamatan. Namun seiring jalannya waktu pemanfaatannya diperluas menjadi destiansi pariwisata. Masyarakat sekitar Situ Cipanten mengelola tempat tersebut sehingga memiliki daya tarik bagi wisatawan.

Beragam aktivitas bisa dilakukan di Situ Cipanten diantaranya:.

1. Foto ayunan

ini merupakan spot favorit wisatawan ketika berkunjung ke Situ Cipanten. Pada akhir pekan atau musim libur, spot ini selalu ramai diserbu para pengunjung.

Baca Juga: Bukit Lembah Putri Pangandaran, Suguhkan Pemandangan Pantai Menakjubkan dari Ketinggian

Meski harus antre panjang, wisatawan tetap rela demi mendapatkan foto di atas ayunan. bahkan wisatawan juga bisa sedikit menyentuh air yang sudah dipenuhi ikan-ikan.

2. Berenang

Meski kolamnya dipenuhi ikan , Situ Cipanten juga bisa dimanfaatkan untuk berenang. Namun pengelola membuat batas-batas area renang agar menghindari hal-hal yang tidak dinginkan.

Halaman:

Editor: Abub M Basit


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah