Wow ! Desa Wisata Selamanik Kabupaten Ciamis, Menawarkan Body Rafting dan Arung Jeram

- 15 Februari 2024, 11:00 WIB
 Desa Selamanik dalam 75 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023
Desa Selamanik dalam 75 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023 /Humas Disparbud Jabar

KABAR SINGAPARNA - Kabupaten Ciamis, terkenal akan wisata, budaya, kuliner dan yang lainnya seperti halnya Desa Selamanik. Potensi wisata di Desa Wisata Selamanik memang sudah tidak perlu diragukan lagi.

Tak ayal, desa wisata yang satu ini beberapa kali mendapatkan penghargaan tingkat nasional seperti juara ke-3 kategori homestary dan toilet Anugrah Desa Wisata Indonesia 2023 dari Kemenparekaf.

Saking menariknya, Kemenparekap Sandiaga Uno datang langsung melihat dan mencoba aktifitas wisata di Desa Selamanik. Haal ini tentu menjadi kebanggaan atas kerja keras para pengelola dalam mewujudkan Selamanik menjadi salah-satu desa wisata erbaik di nusantara.

Baca Juga: Indahnya Warna-warni Wisata Malam di Alun-alun Kuningan, Tempat Asik Habiskan Malam Bersama Orang Tersayang

Selain dikenal memiliki homestay dan toilet berkelas, Desa Wisata Selamanik juga menawarkan aktivitas wisata yang menarik seperti wisata edukasi, wisata budaya serta wisata minat khusus. Satu terbaru adalah body rafting pisitan.

Aktivitas wisata ini merupakan hasil kolaborasi antara 3 desa yaitu Desa Selamanik, Desa Selacai dan Desa Mekarsari. Ketiganya sama-sama mengembangkan ide sekaligus melindungi dan merawat sungai cimuntur dengan menjual aktivitas wisata body rafting.

Ilustrasi arung jeram sebagai referensi hiburan anti mainstream ketika libur natal dan tahun baru
Ilustrasi arung jeram sebagai referensi hiburan anti mainstream ketika libur natal dan tahun baru Instagram @wisatapacet

Dukungan penuh dari pemerintahan desa menjadi pelecut bagi pengelola untuk membuka dan memasarkan body rafting pisitan kepada wisatawan. Hal ini juga tentunya akan menggerakan roda perekonomian di ketiga desa tersebut.

Baca Juga: Menikmati Pemandangan City Light Bandung di Persegi Coffe, Berkonsep Wisata Kuliner Malam Kekinian

Halaman:

Editor: Abub M Basit


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah