WOW !!! Bisa Menikmati Beragam Wahana Seru Dalam Satu Kawasan di Taruma Leisure Waterpark Karawang

- 30 Mei 2024, 09:00 WIB
ilustrasi wisata keluarga di Tawangmangu/ freepik.com @freepik
ilustrasi wisata keluarga di Tawangmangu/ freepik.com @freepik /

KABAR SINGAPARNA - Anda sedang mencari tempat rekreasi dengan beragam wahana dalam satu lokasi wisata? Taruma Leisure Park bisa menjadi pilihan wisata Anda, di kawasan wisata ini beragam wahana yang menarik dapat Anda jumpai dalam satu lokasi, diantaranya wahana permainan air, animal education farm, outbond, crazy wave, Kiddy pool, lazy river dan lainnya.

Saat memasuki kawasan wisata Taruma Leasure Park, Anda akan merasakan suasana alam yang asri dan sejuk, karena disekitar area wisata dikelilingi tumbuhan hijau dan rindang.cocok sekali untuk ngadem dan santai.

Berbagai kolam renang dengan berbagai tingkat kedalaman bisa Anda nikmati di kawasan wisata ini, mulai dari kolam anak hingga kolam dewasa dengan berbagai permainan air didalamnya, pastinya akan membuat si kecil bahagia.

Baca Juga: Ingin Liburan yang Membawa Ketenangan? 6 Tempat Wisata di Majalengka Lagi Hits, Cocok yang Hobi Foto

Di kawasan wisata ini juga terdapat wahana kolam ombak, Anda bisa merasakan sensasi berenang serasa dipantai terombang ambing ombak, tentunya akan menambah keseruan dan keceriaan wisata Anda bersama keluarga.

Tak hanya itu, dikawasan wisata Taruma Leasure Park, Anda juga bisa mengedukasi anak-anak untuk mengenal berbagai jenis binatang yang ada di area Animal Education Farm, sungguh akan menjadi pengalaman yang mengesankan.

Bagi pengunjung yang suka tantangan, Anda bisa mencoba beberapa permainan yang akan memacu adrenalin Anda di area outbond, seperti flying fox, dan permainan seru lainnya.

Baca Juga: Wisata Kebun Teh Cipasung, Suguhkan Suasana Alam Layaknya di Puncak Bogor Alam

Fasilitas yang ada dikawasan wisata Taruma Leasure Park terbilang lengkap, mulai dari area parkir yang luas, toilet, musola, cafe dan restoran, hingga toko souvenir yang menyediakan pernak pernik dan oleh- oleh khas Karawang.

Halaman:

Editor: Eris Rismawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah