Persiapan Liburan di 5 WISATA AIR TERJUN TERBAIK di Jawa Barat, Wisata Alam Viral Paling Populer

- 14 Juni 2024, 10:30 WIB
Ariel Noah Promosikan Wisata Subang Curug Cibareubeuy
Ariel Noah Promosikan Wisata Subang Curug Cibareubeuy /Karawangpost/Instagram @fashion_arielnoah

KABAR SINGAPARNA - Ada banyak hal yang dapat dilakukan di Jawa Barat sebuah provinsi di Indonesia yang terkenal dengan pemandangan alamnya yang mempesona. Mulai dari pantai yang indah hingga air terjun yang mempesona.

Yuk sama-sama kita majukan masyarakat sekitar Jawa Barat dengan berlibur ke tempat wisata lokal.

1. Curug Cibareubeuy

Secara administratif Curug Cibareubeuy termasuk ke desa cibesi Kecamatan Ciater Kabupaten Subang provinsi Jawa Barat. Wisata ini memiliki kekayaan sumber daya hayati berupa flora dan fauna serta keindahan panorama alamnya yaitu hutan sekunder yang didominasi oleh Venus markusi.

Baca Juga: 7 Tempat Wisata ini Cocok Untuk Healing dan Liburan Keluarga, Bujet Murah di Subang Jawa Barat

Sesuai dengan nama curug yang ada dalam bahasa Sunda berarti air terjun daya tarik utama di lokasi wisata Air Terjun cibarebi adalah Air Terjun dengan ketinggian 40 m. Wisatawan bisa bermain air dan berendam di kolam kecil yang menampung air terjun Jurug.

2. Curug Citambur

Citambur ini adalah Air Terjun besar yang bisa kamu kunjungi dalam perjalanan sehari dari kota Bandung. Perjalanan memakan waktu sekitar 3 jam dari pusat Kota lalu kemudian kamu dapat berjalan langsung ke air terjun dalam waktu kurang dari 3 menit.

Curug citambur adalah air terjun dengan jumlah sudut pandang terbaik untuk berfoto. Ketika akan mengunjungi air terjun ini kamu juga bisa sekalian berkunjung ke kawasan danau kawah putih yang Epik karena keduanya berada di arah yang sama dari Bandung.

3. Curug Ngebul

Curug Ngebul, salah satu tempat wisata populer di Cianjur Jawa Barat.
Curug Ngebul, salah satu tempat wisata populer di Cianjur Jawa Barat. Instagram @curug_ngebul
Objek wisata ini tergolong baru pada tahun 2017 lalu wisata alam tersembunyi yang juga patut untuk dikunjungi. Wisata alam berupa air terjun yang disebut Curug ngebul yang diambil dari derasnya aliran air yang menyebabkan munculnya uap air sehingga tampak ngebul atau berasap.

Curuk ngebul yang terletak di selatan Cianjur ini memiliki pemandangan alam yang sangat indah. Menawarkan suasana alam dengan pemandangan air terjun utama di antara Tebing tinggi.

4. Curug Cileat

Bagi yang mencari pilihan objek wisata alam air terjun Jawa Barat khususnya Kabupaten Subang wajib memilih Curug cileat. Lokasinya berada di desa Mayang dan termasuk wilayah kecamatan Cisalak.

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah