Polsek Karangnunggal Salurkan Hewan Kurban Ke Ponpes Thoriqul Huda II

- 16 Juni 2024, 22:00 WIB
Polsek Karangnunggal salurkan hewan kurban ke pondok pesantren Thoriqul Huda II Karangnunggal
Polsek Karangnunggal salurkan hewan kurban ke pondok pesantren Thoriqul Huda II Karangnunggal /Iwa Ahmad Sungkawa/

KABAR SINGAPARNA - Keluarga besar Kepolisian Sektor Karangnunggal salurkan hewan kurban ke pondok pesantren Thoriqul Huda II Karangnunggal dan diterima oleh pengasuh pondok pesantren KH. Dadang di halaman Polsek Karangnunggal, Minggu malam 16 Juni 2024.

Pengurus Ponpes Thoriqul Huda II KH Dadang mengatakan, jika atas nama keluarga besar pondok pesantren Thoriqul huda II pihaknya mengucapkan banyak terima kepada keluarga besar Polsek Karangnunggal dan semoga menjadikan berkah bagi semua di Hari Idul Adha ini.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Jus Buah untuk Dinikmati Saat Momen Kurban Idul Adha

"Alhamdulillah terimakasih atas penyaluran hewan kurban ini, semoga menjadi manfaat bagi kita semua," jelasnya.

Di tempat yang sama Kapolsek Karangnunggal AKP Jaja Hidayat mengatakan, mudah-mudahan kegiatan seperti ini bisa rutin dilaksanakan setiap tahunnya. Serta pihaknya pun selaku Umat Nabi Muhammad SAW agar selalu bersyukur kepada Allah SWT yang telah memberikan Rahmat dan hidayahnya seperti kesehatan dan Rejeki.

"Karena hari ini kita masih diberikan kesehatan dan dapat berkurban dengan apa yang telah dilakukan oleh Umat Nabi besar Muhammad pada sebelum-sebelumya," ujarnya. ***

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah