Sebanyak 65 Orang Calon Jemaah Haji , Mengikuti Bimbingan Haji di Aula Kantor KUA Bungursari Kota Tasikmalaya

- 20 April 2024, 14:30 WIB
Para calon jemaah haji wilayah Bungursari sedang mengikuti bimbingan
Para calon jemaah haji wilayah Bungursari sedang mengikuti bimbingan /Eris Rismawan/

Masih ditempat yang sama, Wakil Ketua Forum Komunikasi Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (FK KBIH) Kota Tasikmalaya, H.Didin Jamaludin, M.Pd.I, mengatakan, dalam kegiatan bimbingan manasik haji ini, dirinya akan membahas tentang filosofi haji, dimana para jemaah haji harus mengetahui maksud dan tujuan melaksanakan ibadah haji, dengan harapan mereka akan menjadi jamaah haji yang mandiri tanpa harus bergantung pada pembimbing.

Baca Juga: Jadi Hanya dengan Minum ini, Maka Gula darah Kembali Stabil

Dirinya menghimbau kepada para calon jemaah untuk selalu mengikuti arahan -arahan dari pembimbing, dan tanda pengenal, harus selalu dipakai kemanapun, untuk mengantisipasi jika jamaah tersesat.Hal itu untuk memudahkan petugas mengidentifikasi jemaah.

"Saya berharap para calon jemaah haji mempersiapkan diri, menjaga kesehatan dan mempelajari ilmu-ilmu tentang tata cara manasik haji, dan belajar akhlak " tandasnya.

Dikatakan H Didin, untuk tahun 2024 ini Kota Tasikmalaya mengalami penambahan kuota yang cukup signifikan, sekitar 670 jemaah akan diberangkatkan tahun ini. Untuk kloter pertama rencananya akan diberangkatkan pada bulan Mei 2024.***

Halaman:

Editor: Eris Rismawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah