5 Rekomendasi Wisata Hits di Klaten Terbaru 2024, Tidak Jauh dari Yogjakarta Cocok Untuk Liburan Sekolah

- 19 April 2024, 10:30 WIB
Gondola Girpasang
Gondola Girpasang /Instagram @agendasolo

KABAR SINGAPARNA - Klaten merupakan kabupaten di provinsi Jawa Tengah terletak di antara Solo dan Yogyakarta. Klaten yang terkenal dengan julukan kota 1000 Umbul meskipun kecil Klaten menyimpan destinasi wisata yang sayang untuk di lewatkan.

Seperti wisata candi yang mempunyai banyak nilai sejarah dan kebudayaan. Bukan hanya itu wisata Klaten juga mempunyai destinasi alam yang menyegarkan.

Tentunya ada beberapa wisata terbaru dan populer di Klaten yang menarik dan menjadi rekomendasi di tahun ini. Untuk mengisi akhir pekan atau liburan bareng keluarga dan pastinya cocok buat teman-teman pembaca.

Baca Juga: Ada Green Canyon Mini di Karawang, Wisata Curug Ciomas Kini Banyak Diburu Karena Suasana Alamnya

Rekomendasi Wisata Klaten

1. The Honduras Ponggok

Yuk ceria bersama keluarga dan anak-anak di tempat rekreasi The Honduras Klaten, ada area outbound/Instagram @thehondurasklaten/
Yuk ceria bersama keluarga dan anak-anak di tempat rekreasi The Honduras Klaten, ada area outbound/Instagram @thehondurasklaten/
The Honduras Ponggok merupakan destinasi wisata baru yang launching pada akhir bulan Juli 2023 kemarin. Ada banyak keseruan yang ditawarkan oleh wisata the honduras Klaten ini mulai dari Spot foto Instagrameble permainan virtual reality alias VR food cord dan tentunya kolam renang.

Kamu bisa merasakan segarnya kolam renang dengan air yang jernih dan menyegarkan dilengkapi dengan sejumlah Wahana seperti perosotan dan juga ember tumpah. Selain itu terdapat juga wahana air yang dibuat layaknya Sungai seperti layaknya tempat wisata di era sekarang.

The hondoras juga didesain agar fotoable kamu bisa mencari Spot foto estetik dan instagramable di setiap sudutnya.

2. Umbul Siblarak

Tempat wisata yang unik dan hits di Klaten Umbul Siblarak, Ada kolam renang tiga tingkat dengan view persawahan yang sejuk/Instagram @wissta_siblarak/
Tempat wisata yang unik dan hits di Klaten Umbul Siblarak, Ada kolam renang tiga tingkat dengan view persawahan yang sejuk/Instagram @wissta_siblarak/
Umbul siblarak merupakan salah satu Umbul yang ada di kota Klaten yang cukup populer. Umbul siblarak ini terdiri dari dua kolam yang salah satu kolam didesain seperti kolam renang pada umum alias berubin.

Sedangkan kolam yang satunya dibiarkan seperti aslinya yaitu masih ada bebatuan terlihat klasik dan natural. Kolam umbul siblarak yang memakai ubin Ini airnya nampak sangat jerni, dimana ketika cuaca cerah warna biru tosca akan menghiasi pelupuk mata kamu.

Daya tarik Umbul si blerak yaitu suasana alamnya di mana Umbul ini berada di antara persawahan yang tak dihiraukan lagi pemandangannya. Kamu bisa menikmati suasana asri dan alami layaknya di sebuah pedesaan jauh dari kota.

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x