Satu Jam Lebih Sapi Kurban Berdiri Kembali Meski Lehernya Nyaris Putus

- 29 Juni 2023, 17:26 WIB
Tangkapan layar video yang sempat viral pada posesi penyembelihan kurban. Dimana seekor sapi berdiri kembali dan jalan-jalan usai disembelih meski leher nyaris putus dan sapi lainnya ngamuk hingga lompat ke area persawahan, Kamis 29 Juni 2023.
Tangkapan layar video yang sempat viral pada posesi penyembelihan kurban. Dimana seekor sapi berdiri kembali dan jalan-jalan usai disembelih meski leher nyaris putus dan sapi lainnya ngamuk hingga lompat ke area persawahan, Kamis 29 Juni 2023. /Tangkapan layar /

KABAR SINGAPARNA - Sejumlah kejadian menggemparkan warga saat pemotongan hewan kurban di kabupaten Tasikmalaya mendadak viral saat hendak disembelih pada Kamis 29 Juni 2023.

Selain sapi yang ngamuk hingga melompat ke area persawahan, warga pun dibuat ngeri dengan seekor sapi yang berdiri kembali usai disembelih.

Padahal, leher sapi tersebut telah dipotong hingga nyaris putus. Tidak hanya itu, sapi berwarna coklat tersebut pun sempat jalan mondar-mandir di sekitar lokasi penyembelihan, seolah tidak merasakan sakit apa-apa.

Baca Juga: Kemenag Kabupaten Tasikmalaya Salurkan 10 Hewan Qurban 

Kejadian yang terjadi di Kampung Cipeundeuy Desa Wargakerta Kecamatan Sukarame Kabupaten Tasikmalaya tersebut sontak sempat membuat warga kaget bahkan panik. Mereka pun dibikin ngeri, karena sapi milik DKM mesjid setempat ini lehernya sudah berlumuran darah.

"Perasan jagal yang meyembelihnya itu sudah maksimal dan sudah sering menyembelih sapi. Akan tetapi begitu ikatan kakinya di lepas oleh warga yang memeganginya, tiba-tiba sapi yang awalnya terkapar itu malah berdiri lagi," ujar salah seorang warga setempat, Tatang (42).

Melihat kejadian tersebut, warga pun berhamburan menjauh dari lokasi penyembelihan hewan kurban. Mereka khawatir jika sapinya akan berlari dan menyerang warga.

Baca Juga: Harga Ayam Potong Tembus 40 Ribu Jelang Iduladha di Singaparna

Barulah setelah kurang lebih satu jam sapi tersebut berdiri, sapi yang lehernya nyaris putus itu pun lalu ambruk. Namun pada saat ambruk pun, posisi sapi seperti duduk 'nagog' dan masih bisa menggerak gerakan kepalanya. Hingga akhirnya ia pun terkulai dan mati.

Kejadian lainya yang juga sempat viral di Tasikmalaya, seorang warga terluka usai terseret sapi yang kabur. Peristiwanya terjadi di Desa Tanjungsari Kecamatan Sukaresik Kabupaten Tasikmalaya.

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah