Rilis Akhir Tahun 2023 Polres Tasikmalaya, Dari Setiap 10 Kecelakaan 4 Nyawa Melayang

- 31 Desember 2023, 10:17 WIB
Polres Tasikmalaya menggelar Rilis Akhir tahun 2023 di Mapolres Tasikmalaya, Sabtu 30 Desember 2023
Polres Tasikmalaya menggelar Rilis Akhir tahun 2023 di Mapolres Tasikmalaya, Sabtu 30 Desember 2023 /Aris M Fitrian/

KABAR SINGAPARNA- Sepanjang tahun 2023, peristiwa kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Tasikmalaya meningkat. Setidaknya terdapat 136 kasus kecelakaan di tahun 2023, naik dari sebelumnya 132 kasus di tahun 2022 lalu. 

"Jadi untuk kecelakaan lalulintas terdapat kenaikan sebanyak 3 persen di Banding tahun 2022 lalu. Hal ini tentu menjadi perhatian kami," jelas Kapolres Tasikmalaya AKBP Bayu Catur Prabowo saat menggelar rilis akhir tahun 2023 di Mapolres Tasikmalaya, Sabtu 30 Desember 2023.

Tak hanya itu, korban meninggal dunia akibat laka lantas juga mengalami peningkatan selama 2023. Dimana peningkatan itu disebut sekitar 2 persen atau satu orang. 

Baca Juga: Polres Tasikmalaya Pastikan Stabilitas Kebutuhan Pokok Jelang Tahun Baru 2024

Bayu menjelaskan, dari total 136 laka lantas pada 2023, terdapat 57 orang yang meninggal dunia. Kondisi ini memunculkan data setiap 10 kecelakaan terdapat 4 nyawa manusia melayang.

Tentunya presentase ini dinilai cukup besar. Sehingga perlu upaya untuk dikmas ke masyarakat agar laka lantas yang terjadi, fatalitas korban bisa dikurangi.

"Jika dirata-ratakan, dari setiap 10 kejadian lakalantas, setidaknya 4 orang meninggal," kata Bayu.

Selain korban meninggal dunia, jumlah korban yang mengalami luka ringan juga cukup tinggi, capai 176 orang. Sementara kerugian materiel akibat laka lantas selama 2023 mencapai sekitar Rp 151 juta dengan luka berat kosong.

Hal ini membuat kepolisian Resort Tasikmalaya akan melakukan berbagai upaya. Selain sosialisasi tertib berlalu lintas, edukasi terhadap sekolah dan orang tua dilakukan agar tidak mengizinkan anaknya membawa sepeda motor.**

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah