Rute Menuju Pantai Karang Bolong Serang, Dari Arah Jakarta, Bisa juga Menggunakan Bus dan Angkutan Umum

- 23 April 2024, 09:00 WIB
Ilustrasi Pantai Karang Bolong di Anyer Serang Banten.
Ilustrasi Pantai Karang Bolong di Anyer Serang Banten. /Tangkapan layar/Instagram @wowbanten

KABAR SINGAPARNA - Pantai Karang Bolong merupakan salah satu tempat wisata yang berada di Desa Karang Suraga, Kecamatan Cinangka, Kota Serang, Banten. Keunikan Pantai Karang Bolong terletak pada salah satu batu karang yang cukup besar yang bolong di bagian tengahnya, dan itulah yang menjadi alasan tempat ini dinamakan Karang Bolong.

Lokasinya yang tidak terlalu jauh dari pusat kota Serang dan mudah di akses, membuat Pantai Karang Bolong banyak dikunjungi wisatawan. Dalam artikel ini, kami akan membahas rute menuju wisata Pantai Karang Bolong.

Baca Juga: Sensasi Berenang di Alam Terbuka, Sarae land Kuningan Cocok untuk Rekreasi Keluarga

Rute Menuju Pantai Karang Bolong dari Jakarta

Jika Anda yang berangkat dari Jakarta menuju lokasi Pantai Karang Bolong, tinggal mengarahkan kendaraan Anda menuju Cilegon Barat lewat tol Merak. Lalu, lanjutkan perjalanan melalui jalan menuju Anyer, selanjutnya ikuti petunjuk jalan menuju pantai Karang Bolong.

Jika menggunakan bus, Anda tinggal naik bus jurusan Kalideres-Merak, lalu turun di perempatan tol Cilegon Barat. lanjutkan perjalanan menggunakan angkot M 01 jurusan Merak-Cilegon dan turun di simpang Landmark. Kemudian lanjutkan perjalanan dengan naik angkot A01 jurusan Cilegon-Anyer, setelah itu Anda tinggal minta ke sopir untuk turun di Pantai Karang Bolong.

Baca Juga: Wisata Alam Kebun Teh Sikatok, Wisata Wonosobo yang Hits Karena Ada Wahana Baru

Untuk tiket masuk kawasan wisata Pantai Karang Bolong, Anda dikenakan biaya berkisar Rp15.000 per orang. Buka setiap hari selama 24 Jam. Jadi Anda bisa datang kapan saja.

Itulah informasi mengenai rute menuju Pantai Karang Bolong dari arah Jakarta.Semoga Bermanfaat.***

Editor: Eris Rismawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x