Petugas Sidak Sejumlah Lokasi Penjualan Hewan Kurban, Belum Ditemukan Hewan Tidak Layak

- 9 Juni 2024, 17:00 WIB
Petugas DKPPP Kabupaten Tasikmalaya melakukan memeriksa hewan kurban di salah satu penjual sapi di Jl. Raya Cisinga, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu 8 Juni 2024
Petugas DKPPP Kabupaten Tasikmalaya melakukan memeriksa hewan kurban di salah satu penjual sapi di Jl. Raya Cisinga, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu 8 Juni 2024 /Aris M Fitrian/

KABAR SINGAPARNA - Guna memastikan kesehatan dan kesiapan pelaksanaan ibadah kurban di Kabupaten Tasikmalaya, petugas Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKPPP) Kabupaten Tasikmalaya, melakukan sidak ke sejumlah lokasi penjualan hewan kurban, Sabtu 8 Juni 2024.

Seperti yang dilakukan di lokasi penjualan hewan kurban di Jl. Raya Ciawi - Singaparna (Cisinga) tepatnya di Kecamatan Cisayong Kabupaten Tasikmalaya milik H Tantan. Hasilnya, puluhan sapi-sapi yang akan dijual tersebut dinyatakan sehat.

Baca Juga: Lulusan SD di Kabupaten Tasikmalaya Berkesempatan Diangkat Jadi PPPK

Kepala Bidang Peternakan pada Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKPPP) Kabupaten Tasikmalaya, Asyan mengatakan, pihaknya sudah memeriksa kesehatan hewan di beberapa tempat penjualan sapi kurban. Namun sejauh ini, pihaknya belum menemukan adanya kejanggalan seperti hewan sakit atau tidak layak di pakai kurban.

“Jadi kita pastikan aman. Selain itu, setelah memeriksa kesehatan hewan kurban, langsung kita pasang stiker sehat di tali tambang sapi tersebut,” jelas dia.

Meski begitu, pihaknya menghimbau kepada masyarakat yang hendak membeli hewan kurban, agar terlebih dahulu memastikan secara fisik dan sehat dari postur tubuhnya. Kemudian tidak ada sesuatu yang mencurigakan.

“Kami terus akan memeriksa kesehatan hewan kurban di lokasi pedagang sapi besar. Seperti di wilayah Cisayong, Ciawi, Singaparna dan sejumlah wilayah lainnya,” ujarnya.

Sementara itu, Tantan, penjual sapi kurban di Tasikmalaya memastikan dan menjamin, bahwa hewan yang ia jajakan tersebut dalam keadaan sehat. Lantaran saat melakukan pembelian, sudah dengan prosedur kesehatan yang ketat.

“Ini sapi-sapi belinya dari Boyolali Jawa Tengah. Jadi sapi-sapi ini sehat dan saya pastikan aman semua pokoknya,” kata dia.***

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah