Lembang Park and Zoo, Siapin Uang untuk Tiket Masuknya, Orang Jakarta Minat Lebaran Di Sini?

- 28 Maret 2024, 17:30 WIB
Objek wisata edukasi di Bandung, di Lembang Park and Zoo.
Objek wisata edukasi di Bandung, di Lembang Park and Zoo. /

KABAR SINGAPARNA - Salah satu kebun binatang terbesar di Bandung yang menyimpan banyak jenis binatang ialah Lembang Park and Zoo. Tempat wisata ini dari dulu selalu ramai dikunjugi orang-orang untuk liburan karena banyak daya tarik yang memikat hati pengunjung, termasuk dari Jakarta yang menyempatkan waktu untuk melihat hewan-hewan yang ada di kebun binatang ini.

Tidak hanya akan bertemu dengan hewan-hewan, di tempat ini juga tersedia taman luas dengan banyak fasilitas yang menunjang terhadap aktivitas, termasuk di hari lebaran nanti. Contohnya seperti naik kano di danau buatan, menaiki kuda poni, playground anak-anak, dan juga bermain scooter.

Baca Juga: Wajib Kunjungi! 5 Rekomendasi Tempat Bukber di Purwakarta, Banyak Aneka Seafood

Dalam Artikel ini akan kami sajikan informasi mengenai Lembang Park and Zoo, mulai dari harga tiket masuk sampai apa saja yang bisa dilakukan di sana. Pastikan baca artikel ini sampai habis untuk pastikan kamu tahu informasi lengkap tentang wisata ini.

Harga Tiket Masuk Lembang Park and Zoo

Tiket masuk ke Lembang Park and Zoo ditarif sesuai dengan hari, seperti pada hari weekdays berlaku tarif Rp50.000 per orang dan hari weekend plus tanggal merah berlaku tarif Rp70.000 per orang.

Aktivitas di Lembang Park and Zoo

1.Bermain Scooter untuk Berkeliling

Jika kamu sudah kewalahan berjalan-jalan di taman yang luas ini, maka sebaiknya mulai mencoba wahana kendaraan scooter yang telah tersedia. Scooter ini bisa kamu sewa dengan kisaran harga Rp75.000 per jam dan untuk 1 orang dewasa dan 1 anak-anak. Sedangkan untuk sewa Rp120.000 per jam bisa digunakan untuk 2 orang dewasa dan 1 anak-anak.

Baca Juga: Cara Mengatasi Tumit Kaki Pecah Pecah atau Roromboheun, Bisa Pake Vaseline atau Kanna

2. Bermain Kereta Mini

Untuk kamu yang membawa anak kecil ke kebun kebun binatang ini sebaiknya pilih wahana kereta ini untuk menyenangkan si buah hati. Kereta mini tampak bisa dikunjungi lebih dari 2 orang.

3. Mengunjungi Big Bird Aviary

Big Bird Aviary di Lembang ini merupakan aviary terbesar yang bisa kamu saksikan beserta dengan burung-burung yang menawan untuk kamu pegang dan lihat dari dekat.

Halaman:

Editor: Eris Rismawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x