Beragam Destinasi Alam jadi Suguhan Menarik di Wisata Bukit Pilar Angin Garut

- 18 April 2024, 19:15 WIB
Bukit Pilar Angin Garut.*/
Bukit Pilar Angin Garut.*/ /Instagram/herculesega

KABAR SINGAPARNA - Garut merupakan suatu daerah yang memiliki beragam destinasi wisata yang menarik, salah satunya adalah wisata Bukit Pilar Angin yang sedang hits karena panorama yang sangat indah.

Bukit Pilar Angin sering dijuluki sebagai Sumbawa Van Garut karena memiliki savana yang elok seperti di Sumbawa. Wisat Bukit Pilar Angin menawarkan keindahan alam yang menakjubkan dengan padang rumput yang hijau dan luas serta pemandangan pegunungan yang memukau.

Wisata Bukit Pilar Angin ini berlokasi di Desa Cikelet, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Lokasi wisata cukup jauh dari pusat Kota Garut, namun akses menju lokasi sudah cukup bagus. Tempatnya cocok sekali untuk dijadikan sebagai tempat pilihan wisata Anda bersama keluarga dan teman-teman.

Baca Juga: Taman Satwa Cikembulan Garut, Wisata Edukasi Tempat yang Asyik Untuk Liburan Keluarga

Untuk harga tiket masuk ke Bukit Pilar Angin pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp.10.000 per orang. Harga tersebut tentu sangat terjangkau untuk semua kalangan.

Beberapa aktivitas yang dapat Anda lakukan saat berkunjung ke Bukit Pilar Angin diantaranya Trekking di sekitar bukit, Camping di area yang sudah di sediakan, berfoto-foto di spot yang ada di sekitar bukit dan masih banyak lagi aktivitas yang lainya.

Keindahan alam dari Bukit Pilar Angin tentu banyak menawarkan aktivitas outdoor yang dapat dilakukan oleh para pengunjung. 

Bagi para pengunjung yang ingin berwisata ke Bukit Pilar Angin disarankan agar lebih nyaman saat berkunjung pastikan pengunjung memakai sepatu yang nyaman dan anti-slip karena medan yang ditempuh merupakan wisata luar ruangan.

Baca Juga: Liburan Asik di Darajat Pass Garut, Wisata Paling Lengkap dari mulai Kolam Air Panas Hingga Waterpark

Kemudian pastikan membawa bekal dari rumah seperti air minum dan makanan ringan untuk mengganjal perut ketika menjelajahi alam Bukit Pilar Angin. Jangan lupa untuk membawa kamera untuk mengabadikan momen Anda ketika berada di padang savana yang luas dan indah.

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah