Pakai Plastik atau Tidak? Perhatikan Cara Menyimpan Daging Sapi di Freezer, Wajib Kuat dan Higienis

- 20 Juni 2024, 13:20 WIB
Cara Tepat Menyimpan Daging Sapi dan Kambing: Panduan Praktis
Cara Tepat Menyimpan Daging Sapi dan Kambing: Panduan Praktis /

Baca Juga: Ingin Daging Sapi Jadi Empuk? 6 Manfaat Daun Pepaya untuk Daging Sapi, Lengkap Cara Mengolahnya

4. Label Tanggal dan Jenis Daging

Menuliskan tanggal dan jenis daging pada label plastik sangat penting untuk memudahkan kamu dalam mengidentifikasi dan menggunakan daging beku. Catat tanggal saat kamu memasukkan daging ke dalam freezer, dan jenis potongan daging (misalnya, paha depan, sirloin, dll.). Dengan informasi ini, kamu bisa memprioritaskan penggunaan daging yang lebih tua terlebih dahulu.

5. Simpan Daging di Suhu yang Tepat

Chest freezer POLYTRON seri PCF 18 dan PCF 29
Chest freezer POLYTRON seri PCF 18 dan PCF 29 Polytron

Suhu ideal untuk menyimpan daging sapi di freezer adalah -18°C atau lebih rendah. Suhu ini membantu memperlambat pertumbuhan bakteri dan menjaga kualitas daging selama berbulan-bulan. Gunakan termometer freezer untuk memastikan suhu di dalam freezer kamu selalu stabil.

6. Hindari Membekukan Kembali Daging Sapi yang Sudah Dicairkan

Mencairkan daging sapi beku dan membekukannya kembali bisa menurunkan kualitas daging secara signifikan. Hal ini karena proses pencairan dan pembekuan berulang kali bisa merusak tekstur daging dan membuatnya menjadi lebih kering dan alot. Sebaiknya cairkan daging sapi hanya secukupnya untuk kebutuhan memasak saat itu.

Baca Juga: Buat Mertua Tersenyum dengan Masakan ini, Cara Membuat Daging Sapi Rendang yang Empuk dan Enak

Itulah tips untuk kamu yang penasaran atau kepo bagaimana cara yang benar menyimpan daging sapi di dalam freezer menggunakan plastik dengan aman dan benar. Share artikel ini ke sosial media, dan kunjungi terus Kabar Singaparna untuk informasi lainnya. ***

Halaman:

Editor: Amin Jamaludin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah