Melihat Keindahan Kota Garut di Wisata Karacak Valley

- 29 April 2024, 18:00 WIB
Wisata Karacak Valley menawarkan panorama hutan pinus yang asri dan udara yang sejuk., cocok untuk anda yang hobi berkemah (camping). Lokasi ini berada di Kabupaten Garut, Jawa Barat
Wisata Karacak Valley menawarkan panorama hutan pinus yang asri dan udara yang sejuk., cocok untuk anda yang hobi berkemah (camping). Lokasi ini berada di Kabupaten Garut, Jawa Barat /instagram/misselzyumna17

KABAR SINGAPARNA - Jika anda sedang ingin melihat keindahan malam hari di Garut, anda harus berkunjung ke wisata Karacak Valley.

Apa saja yang dapat anda nikmati di wisata Karacak Valley. Anda dapat melihat informasi berikutnya mengenai wisata Karacak Valley mulai dari daya tarik hingga lokasi dari tempat wisata.

Daya Tarik Karacak Valley

Nikmati keseruan berwisata di Karacak Valley dengan keluarga dan melihat keindahan alam di tempat ini. Anda tidak hanya akan disuguhkan dengan pemandangan alam seperti pohon pinus yang tinggi. Anda juga dapat meluhat keindahan pemandangan kota Garut.

Baca Juga: Wisata Alam Kamojang Ecopark Garut, Lokasi Berwisata Nyaman Bersama Keluarga

Anda dapat berkunjung di malam hari untuk mendapatkan city light yang indah dan instagramable. Selain kegiatan di sebelumnya, anda juga dapat berkemah di tempat wisata Karacak Valley.

Anda bahkan dapat menikmati keindahan air terjun yang ada, yakni Curug Ngebul dan Curug Kembar.

Harga Tiket & Jam Operasional Karacak Valley

Anda dapat masuk ke wisata Karacak Valley dan menikmati keindahan alamnya dengan hanya membayar tiket masuk sebesar Rp 10.000 dan untuk anak-anak hanya perlu membayar sebesar Rp 5.000 saja.

Jika anda tertarik untuk berkemah di wisata Karacak Valley, anda dapat membayar sebesar Rp 15.000.

Wisata Karacak Valley buka setiap hari selama 24 jam. Anda dapat berkunjung kapan saja sesuai dengan waktu luang anda.

Lokasi Karacak Valley

Wisata Karacak Valley berada di Jalan Karacak Valley Margawati, Sukanegla, Kec. Garut Kota, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Aris M Fitrian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah