5 Manfaat Buah Manggis untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Menurunkan Berat Badan?

- 11 Maret 2024, 20:30 WIB
buah manggis
buah manggis /Foto/FB-taboty

KABAR SINGAPARNA - Manfaat buah manggis untuk kesehatan tubuh ternyata banyak sekali, bahkan salah satunya adalah bisa mengurangi resiko kanker. Lalu, apakah buah manggis juga bisa menurunkan berat badan? Jawabannya tentu saja bisa karena kandungan di dalamnya yang kaya akan manfaat luar biasa.

Banyak kandungan yang sangat bermanfaat dan berperan untuk kesehatan tubuh pada buah manggis. Seperti adanya kalori, serat, lemak, karbodirat, vitamin B9 (asam folat), vitamin C, vitamin B2, vitamin B1, magnesium, antioksidan, dan lain-lain.

Artikel ini akan memberi kamu informasi penting tentang 5 manfaat buah manggis untuk kesehatan tubuh. Baca dan perhatikan sampai selesai barangkali berguna untuk masalah kesehatan tubuh kamu.

Baca Juga: 5 Manfaat Buah Naga untuk Diet yang Sehat dan Alami, Masih Perlu Olahraga? Simak Penjelasannya

5 Manfaat Buah Manggis untuk Kesehatan Tubuh

1. Mengurangi Resiko Kanker

Manfaat buah manggis ternyata memiliki potensi untuk mengurangi dan melawan pertumbuhan sel kanker. Hal itu berkat adanya senyawa xanthone dan antioksidan lannya yang memiliki efek melindungi tubuh dan mengurangi sel kanker, sehingga bisa memberi harapan kepada penderita kanker untuk cepat sembuh.

2. Menurunkan Berat Badan

Jika kamu sedang melakukan program diet dengan cara sehat, teratur, dan alami, maka bisa sertakan juga buah manggis dalam daftar makanan yang dikonsumsi selama program diet atau menurunkan berat badan. Ekstrak manggis memiliki potensi dalam penurunan berat badan berkat kombinasi efek anti-inflamasi dan pengingkatan metabolisme lemak.

3. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Kesehatan manusia salah satunya bergantung juga pada kekebalan sistem imun atau daya tahan tubuh. Dengan mengonsumsi buah manggis maka akan membantu meningkatkan kekebalan tubuh berkat adanya kandungan serat dan vitamin C, serta senyawa antibakteri yang bisa melawan infeksi pada luka.

4. Membantu Kesehatan Mata

Di antara kandungan pada buah manggis ialah adanya vitamin C, vitamin E, dan juga antioksidan bisa membantu untuk kesehatan kulit. Namun, ada juga peranan lain yang diberikan kandungan tersebut yaitu membantu mencegah penyakit mata terkait usia, bahkan memberi perlindungan untuk penglihatan.

Baca Juga: Manfaat Buah Mangga untuk Penderita Sakit Saraf, Begini Penjelasannya

Halaman:

Editor: Eris Rismawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah